KOTA BOGOR – Polsek Bogor Tengah Polresta Bogor Kota Polda Jabar intensifkan kegiatan patroli, Minggu (9/6/2024).

Hal itu sesuai arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso untuk menjaga kondusifitas di Kota Bogor.

Giat patroli dilakukan anggota Samapta bersama piket pawas Iptu Winarto mendatangi lokasi-lokasi rawan dan dilakukan pada jam kecil terutama menjelang subuh.

Adapun lokasi yang didatangi Jl. Pajajaran, SSA Tugu Kujang, Pulo Empang Paledang, Jl. Roda, Jl. Surya Kencana, Gg. Aut.

“Patroli yang dilakukan anggota samapta dengan mendatangi lokasi-lokasi rawan di jam-jam kecil terutama menjelang waktu subuh,” ucap kapolsek Bogor Tengah AKP Agustinus Manurung.

Humas polsek Bogor Tengah Polresta Bogor Kota Polda Jabar.