Bogor Kota – Bhabinkamtibmas Kelurahan Cikaret Polresta Bogor Kota Polda Jabar mendampingi Kasat Narkoba Polresta Bogor Kota di kampung Bersih Narkoba (Bersinar) di Gg. Madrasah Rw 01 Kelurahan Cikaret.

Hal tersebut sesuai arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso agar jajarannya bersinergi dengan masyarakat guna mencegah peredaran narkoba di lingkungan masyarakat.

“Diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut masyarakat dapat aktif saling berbagi informasi apa bila ada nya kedapatan peredaran narkoba, Ucap Kapolsek Bogor Selatan Kompol Diana Sulistiowati Selasa (1/8/2023).

Kampung bersih Narkoba (Bersinar) ini di ciptakan oleh satuan narkoba Polresta Bogor Kota guna meminimalisir dan mencegah hingga menjaga anak penerus bangsa tetap sehat terhindar dari bahaya narkoba.

Pelaksanaan ini dilakaukan oleh Kasat Narkona Polresta Bogor Kota Bhabinkamtibmas Kelurahan Cikaret Bripka Fatur Rahman Lurah LPM RW dan masyarakat setempat.

Humas Polsek Bogor Selatan Polresta Bogor kota Polda Jabar