Sinergitas Antar instansi, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Paledang Melatih Security Kantor Pajak
KOTA BOGOR – Bhabinkamtibmas Paledang Polsek Bogor Tengah Polresta Bogor Kota Polda Jabar melaksanakan pelatihan penyegaran security Kantor Pajak DJP Jabar III, Sabtu 22 Juli 2023.
Hal itu sesuai dengan arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso.
Kegiatan pelatihan yang dilaksanakan Babinkamtibmas Paledang Aiptu Hendi beserta Babinsa kepada Security Kantor Pajak DJP III sejumlah 32 orang.
“Kegiatan pelatihan tersebut dalam rangka penyegaran dan olah tubuh untuk menunjang kesiapan dalam melaksanakan pengamanan,” ucap Kapolsek Bogor Tengah Kompol Surya, Sabtu (22/7/2023).
Humas Polsek Bogor Tengah Polresta Bogor Kota Polda Jabar.

Tinggalkan Balasan