Kapolsek Bogor Barat Dampingi Kapolresta Berikan Himbauan di Terminal Bubulak
KOTA BOGOR – Kapolsek Bogor Barat Jajaran Polresta Bogor Kota Polda Jabar mendampingi Kapolresta Bogor Kota berikan himbauan di terminal Bubulak Bogor Barat, Selasa 6 Juni 2023.
“Kami turun langsung ke lapangan dan berikan himbauan kepada kepala terminal serta perwakilan PO bus agar lebih selektif dalam mengantar penumpang khususnya yangvakan menjadi tenaga kerja ke luar negeri,” ucap Kapolsek Bogor Barat Kompol Ahmad Rivai, Rabu (7/6/2023).
Berlokasi di dalam Terminal Bubulak Bogor Barat, Kapolresta Bogor Kota terlihat berinteraksi langsung dengan penumpang.
Kapolresta Bogor Kota menyampaikan bilamana melihat maupun mengetahui adanya tindak pidana agar melaporkan secara langsung kepada Nomer HP Kapolresta Bogor Kota di nomer 087810010057 selama 1×24 jam.
Upaya ini dilakukan dalam rangka mengungkap maupun mencegah adanya Tindak Pidana Penjualan Orang (TPPO), dimana hal tersebut merupakan atensi langsung dari Kapolri.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolresta Bogor Kota, Kapolsek Bogor Barat, Kasat Binmas, Kasat Sabhara, Kasat Lantas, Kasat Reskrim, Wakasat Intel, Kasie Propam, Kasie Dokes, Panit Lantas Bogor Barat, Bhabinkamtibmas Bubulak serta Kepala Terminal Bubulak.
Humas Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar
Tinggalkan Balasan